-->

Apa Itu Spermatogenesis

Apa Itu Spermatogenesis Pengertian Spermatogenesis Spermatogenesis adalah proses pembentukan sel spermatozoa (tunggal : spermatozoon)yang terjadi di organ kelamin (gonad) jantan yaitu testis tepatnya di tubulus seminiferus. Spermatogenesis terjadi dalam tubulus seminiferus pada testis.   Tubulus seminiferus terdiri dari tunika jaringan ikat fibrosa (tunika fibrosa), lamina basalis yang berbatas tegas, dan epitel germinativum/kompleks seminiferus. Pada lapisan paling dalam yang melekat pada jaringan ikat dekat lamina basalis terdiri atas sel mieloid yang menyerupai epitel selapis.   Epitel terdiri atas 2 sel yaitu sel sertoli/penyokong dan sel seminal/turunan spermatogenik. Sel seminal ini yang akan berproliferasi menghasilkan spermatozoa. Spermatogenesis terdiri dari 3 fase:  Spermatositogenesis, dimana spematogonia membelah yang akhirnya menghasilkan spermatosit. Meiosis, dimana spermatosit mengalami pembelahan menjadi spermatid dan terjadi pengurangan setengah jumlah kromosom dan jumlah DNA per sel. Spermiogenesis, dimana spermatid mengalami proses sitodiferensiasi menghasilkan spermatozoa.  Proses spermatogenesis dimulai dari spematogonium yang mengalami mitosis. Spermatogonium ada yang bentuknya tetap seperti spermatogonia A yang terus menjadi sumber spermatogonia atau ada yang seperti spermatogonium B yang berpotensi melanjutkan proses perkembangan.   Spermatogonia B tumbuh menghasilkan spermatosit primer. Spermatosit primer akan masuk dalam fase meiosis. Dari pembelahan meiosis pertama akan dihasilkan spermatosit sekunder. Spermatosit sekunder akan masuk ke pembelahan meiosis kedua yang menghasilkan spermatid yang mengandung 23 kromosom dan DNA sejumlah n/haploid.   Pada fase spermiogenesis terjadi pembentukan kepala, bagian tengah dan ekor sperma. Pada bagian kepala sperma terdapat akrosom yang mengandung enzim hidrolitik yang akan melepaskan sel korona radiata dan mencernakan zona pelusida.   Saat spermatozoa bertemu ovum, akrosom akan lisis sebagian dan mengeluarkan enzim yang dikandungnya sehingga memudahkan penetrasi sperma ke ovum. Pada bagian tengah spermatozoa terdapat mitokondria yang akan berkaitan dengan pembentukan energi untuk pergerakan spermatozoa. Bagian ekor spermatozoa dibentuk oleh sentriol dan akan timbul flagelum yang digunakan untuk pergerakan spermatozoa.    Nah itu dia bahasan dari apa itu spermatogenesis, melalui bahasan di atas bisa diketahui mengenai apa itu spermatogenesis serta proses spermatogensis terdiri dari 3 yaitu Spermatositogenesis,Meiosis,dan Spermiogenesis. Mungkin hanya itu yang bisa disampaikan di dalam artikel ini, mohon maaf bila terjadi kesalahan di dalam penulisan, dan terimakasih telah membaca artikel ini."God Bless and Protect Us"
Apa Itu Spermatogenesis


 Apa Itu Spermatogenesis

Pengertian Spermatogenesis

Spermatogenesis adalah proses pembentukan sel spermatozoa (tunggal : spermatozoon)yang terjadi di organ kelamin (gonad) jantan yaitu testis tepatnya di tubulus seminiferus. Spermatogenesis terjadi dalam tubulus seminiferus pada testis. 

Tubulus seminiferus terdiri dari tunika jaringan ikat fibrosa (tunika fibrosa), lamina basalis yang berbatas tegas, dan epitel germinativum/kompleks seminiferus. Pada lapisan paling dalam yang melekat pada jaringan ikat dekat lamina basalis terdiri atas sel mieloid yang menyerupai epitel selapis. 

Epitel terdiri atas 2 sel yaitu sel sertoli/penyokong dan sel seminal/turunan spermatogenik. Sel seminal ini yang akan berproliferasi menghasilkan spermatozoa. Spermatogenesis terdiri dari 3 fase:

  • Spermatositogenesis, dimana spematogonia membelah yang akhirnya menghasilkan spermatosit.
  • Meiosis, dimana spermatosit mengalami pembelahan menjadi spermatid dan terjadi pengurangan setengah jumlah kromosom dan jumlah DNA per sel.
  • Spermiogenesis, dimana spermatid mengalami proses sitodiferensiasi menghasilkan spermatozoa.

Proses spermatogenesis dimulai dari spematogonium yang mengalami mitosis. Spermatogonium ada yang bentuknya tetap seperti spermatogonia A yang terus menjadi sumber spermatogonia atau ada yang seperti spermatogonium B yang berpotensi melanjutkan proses perkembangan. 

Spermatogonia B tumbuh menghasilkan spermatosit primer. Spermatosit primer akan masuk dalam fase meiosis. Dari pembelahan meiosis pertama akan dihasilkan spermatosit sekunder. Spermatosit sekunder akan masuk ke pembelahan meiosis kedua yang menghasilkan spermatid yang mengandung 23 kromosom dan DNA sejumlah n/haploid. 

Pada fase spermiogenesis terjadi pembentukan kepala, bagian tengah dan ekor sperma. Pada bagian kepala sperma terdapat akrosom yang mengandung enzim hidrolitik yang akan melepaskan sel korona radiata dan mencernakan zona pelusida. 

Saat spermatozoa bertemu ovum, akrosom akan lisis sebagian dan mengeluarkan enzim yang dikandungnya sehingga memudahkan penetrasi sperma ke ovum. Pada bagian tengah spermatozoa terdapat mitokondria yang akan berkaitan dengan pembentukan energi untuk pergerakan spermatozoa. Bagian ekor spermatozoa dibentuk oleh sentriol dan akan timbul flagelum yang digunakan untuk pergerakan spermatozoa.


Nah itu dia bahasan dari apa itu spermatogenesis, melalui bahasan di atas bisa diketahui mengenai apa itu spermatogenesis serta proses spermatogensis terdiri dari 3 yaitu Spermatositogenesis,Meiosis,dan Spermiogenesis. Mungkin hanya itu yang bisa disampaikan di dalam artikel ini, mohon maaf bila terjadi kesalahan di dalam penulisan, dan terimakasih telah membaca artikel ini."God Bless and Protect Us"

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel